Yamaha Aerox Alpha Meluncur: Teknologi YECVT dan Desain Sporty!

1 minutes reading
Thursday, 19 Dec 2024 06:07 0 105 Redaksi

Otomotif,Smart24otoYamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi memperkenalkan skuter matik terbarunya, Aerox Alpha. Berbeda dengan pendahulunya, Aerox Alpha hadir dengan teknologi YECVT (Yamaha Electrically Controlled Continuously Variable Transmission) yang menawarkan berbagai pilihan mode berkendara, serupa dengan teknologi yang terdapat pada Nmax Turbo. President Director & CEO YIMM, Dyonisius Beti, menyatakan bahwa peluncuran Aerox Alpha di Indonesia menandai komitmen Yamaha untuk terus berinovasi dan menghadirkan produk unggulan yang berpotensi untuk diekspor. Aerox Alpha dirancang untuk memenuhi kebutuhan pasar yang didominasi generasi Z dan milenial, dengan mengusung desain sporty dan agresif yang terinspirasi oleh Yamaha R-Series. Dyon menekankan semangat “BADASS” (Brave, Aggressive, Dynamic, Anti-mainstream, Standout, Speed) sebagai inti dari desain dan performa motor ini.

Secara visual, Aerox Alpha tampil lebih modern dengan lampu depan LED, desain lampu belakang yang sporty ala R-Series, dan panel instrumen digital yang terintegrasi dengan navigasi Google Maps. Tersedia dalam empat varian – Standard, Cybercity, Turbo, dan Turbo Ultimate – Aerox Alpha dibanderol dengan harga mulai dari Rp 29.900.000 hingga Rp 41.730.000 (on the road Jakarta). Harga tersebut mencerminkan perbedaan fitur dan teknologi yang ditawarkan pada setiap varian. (Palabatu27)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

Recent Comments

No comments to show.
LAINNYA